31 March 2023, 12:49

Wujud Apresiasi Terhadap Nasabah, PT BPR BKK Taman Bagikan Hadiah Tamades

daulat.co – Sebagai wujud apresiasi dan terimakasih terhadap nasabah, PT BPR BKK Taman (Perseroda) Kabupaten Pemalang bagikan puluhan hadiah, acara tersebut dikemas dalam acara HUT PT BPR BKK Taman ke-16 tahun dan gebyar Tabungan Masyarakat Desa (Tamades). Acara tersebut diselenggarakan di Hotel Winner Kabupaten Pemalang pada Rabu, 15 Maret 2023.

Pantauan wartawan daulat.co di lokasi, puluhan karangan bunga ucapan selamat kepada PT BPR BKK Taman menghiasi lokasi kegiatan, dihadiri oleh ribuan nasabah BPR BKK Taman sebagai peserta undian.

Direktur utama PT BPR BKK Taman Haryanto melalui selaku kepanitiaan gebyar hadiah Tamades seksi publikasi dan dokumentasi Amsori menyebut, gebyar Tamades yang digelar merupakan kegiatan rutin tiap tahunnya sebagai wujud apresiasi dan terimakasih kepada nasabah PT BPR BKK Taman.

“Nasabah yang berhak atau berkesempatan mendapatkan undian ialah nasabah yang memiliki saldo minimal Rp 100 ribu,” ujar Amsori kepada wartawan di lokasi kegiatan.

Amsori mengatakan, masing-masing perwakilan nasabah dari 7 cabang BPR BKK Taman berhak mendapatkan kesempatan yang sama, mendapat hadiah.

“Adapun hadiah utama yang disediakan, lanjutnya, 7 unit sepeda motor, masing-masing cabang mendapatkan 1 unit sepeda motor bagi nasabah yang beruntung,” katanya.

Amsori mengungkapkan, selain 7 unit sepeda motor, pihaknya juga menyediakan ratusan hadiah lainnya, bagi nasabah dengan saldo terbanyak maka semakin besar pula kesempatan untuk mendapatkan hadiah.

“Kami berpesan, para nasabah untuk selalu meningkatkan saldonya, supaya kedepan dapat lebih mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan hadiah yang lebih menarik,” ungkapnya.

Amsori mengaku, saat ini nasabah BPR BKK Taman berjumlah 34 ribu nasabah, nasabah tersebut dari berbagai segmen, ada nasabah kredit dan nasabah simpanan atau tabungan.

Terpisah, Kabag Perekonomian Setda Kabupaten Pemalang, Bagus Sutopo menyebut, penyaringan hadiah Tamades yang dilakukan merupakan bagian dan upaya literasi dan inklusi jasa keuangan.

Literasi, untuk memberikan pemahaman dan edukasi tentang jasa keuangan dalam hal ini BPR BKK Taman beserta produk-produknya.

“Dan inklusi keuangan untuk memberikan atau memudahkan akses masyarakat untuk mendapatkan layanan dari jasa keuangan dalam hal ini BPR BKK Taman,” kata Bagus Sutopo kepada wartawan melalui pesan WhatsApp, Kamis 16 Maret 2023.

Menurut Bagus, produk Tamades BPR BKK Taman belum terakses oleh 212 desa dan 11 kelurahan di Kabupaten Pemalang.

Dirinya berharap, produk Tamades kedepan dapat mengakses seluruh masyarakat desa dan kelurahan, sehingga dapat mempercepat akses keuangan daerah hingga ke desa.

“Terutama bagi UMKM mampu dan bisa memanfaatkan produk-produk BPR BKK Taman. Sehingga TPAKD atau Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah Kabupaten Pemalang bersama OJK dapat mempercepat akses keuangan hingga ke desa atau kelurahan,” pungkasnya.

(Rizqon Arifiyandi)

Read Previous

IMCAA Sambut Baik Pendirian Pusat Informasi Pekerja Migran di Pemalang

Read Next

Komisi II Dukung Langkah KPU Banding atas Putusan PN Jakpus