28 March 2024, 15:31

Ibas: Vaksin Harus Jadi Solusi, Bukan Malah Jadi Masalah Baru

Edhy Baskoro Yudhoyono

daulat.co – Ketua Fraksi Demokrat, Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) menyambut baik keputusan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menggratiskan vaksin Covid-19 untuk masyarakat. Presiden dalam keterangannya kemarin juga menyatakan siap menjadi orang pertama yang disuntik vaksin Covid-19.

“Kita apresiasi upaya Pemerintah untuk menggratiskan vaksin Covid-19 kepada masyarakat,” kata Ibas dalam pesan singkatnya kepada wartawan, Kamis 17 Desember 2020.

Meski mengapresiasi langkah yang diambil Presiden Jokowi, Ibas mengingatkan pemerintah mengenai sisi keamanan vaksin Covid-19. Hal itu ditekankan karena nantinya vaksin yang digratiskan itu nantinya disuntikkan ke masyarakat. Vaksin harus teruji dan efektif mencegah Covid-19.

“Vaksin gratis yang akan disuntikkan kepada rakyat tersebut harus benar-benar aman dan verified, telah teruji dan dapat dibuktikan efektifitasnya dalam mencegah virus Covid-19,” jelasnya.

Putra bungsu Presiden keenam RI, Susilo Bambang Yudhoyono itu menambahkan, uji keamanan penting dilakukan agar pasca vaksinasi tidak ditemukan adanya kejadian-kejadian yang tidak diharapkan masyarakat.

“Sehingga tidak menimbulkan efek samping negatif di kemudian hari. Pemberian vaksin ini benar-benar menjadi solusi bagi bangsa ini, bukan malah menjadi masalah baru,” pungkas Ibas.

(Sumitro)

Read Previous

Sambut Baik Keputusan Jokowi Soal Vaksin Gratis, DPR Siap Dukung Realokasi Anggaran Untuk Kesehatan Masyarakat

Read Next

Penguatan Ekonomi Ummat, LazisMu Jateng Gandeng Bank Muammalat